Yuasa Battery Tour & Retailer’s Gathering 2018
Keberhasilan Yuasa Battery saat ini didapat berkat peran serta berbagai pihak, salah satunya adalah para retailer yang menjual Yuasa Battery langsung kepada konsumen. Setelah di bulan Oktober yang lalu Yuasa Battery mengadakan event Yuasa Goes To Sepang Malaysia untuk menonton MotoGP 2017. Di tahun 2018 ini sebagai apresiasi atas kerjasamanya kembali selama ini Yuasa Battery akan mengadakan acara tour dan retailer’s gathering di Pulau Bali. Para retailer yang mengikuti acara ini adalah retailer yang berpartisipasi aktif dan memenuhi standar penilaian dalam program penjualan selama periode tertentu di tahun 2017.
Total retailer yang mengikut acara ini adalah 366 toko yang terbagi dalam kategori toko Automotive Battery (AMB), Motorcycle Battery (MCB), dan gabungan antara AMB & MCB dari seluruh Indonesia. Sedangkan untuk jumlah pesertanya sendiri ada sekitar 710 orang yang akan mengikuti acara ini.
Terdapat dua rangkaian acara yang akan diikuti para peserta, yang pertama adalah acara Gala Dinner antara retailer bersama pihak Yuasa Battery yang akan dilaksanakan di Bali International Convention Center Mangupura Hall, The Westin Hotel Nusa Dua, pada tanggal 25 Maret 2017 malam. Acara Gala Dinner akan diisi oleh hiburan dari band lokal Bali dan juga musisi ternama Ibu Kota yaitu Chaplin Band dan Denada. Selain makan malam dan hiburan akan ada juga launching product terbaru dari Yuasa Battery, dan yang paling dinantikan tentunya adalah banyaknya hadiah yang akan dibagikan yaitu berupa televisi, logam mulia, handphone, sepeda motor untuk doorprizenya dan hadiah utama (Grand Prize) berupa dua buah mobil.
Untuk acara yang kedua yaitu berupa tour wisata Bali, karena tidak puas rasanya jika berkunjung ke Bali tapi tidak menikmati wisata menarik selama disana. Para retailer nantinya akan diajak untuk menikmati tour wisata Bali yang akan dipecah menjadi 2 pilihan tour yaitu wisata air di Bounty Cruise Nusa Lembongan atau wisata pemandangan di Pura Ulundanu, Danau Beratan dan Secret Garden Bedugul. Selain itu para peserta akan diajak berbelanja di pusat oleh-oleh khas Bali dan ditutup dengan menyaksikan pertunjukan tari tradisional Kecak, di Garuda Wisnu Kencana & Cultural Park, Uluwatu.
Dengan adanya rangkaian acara ini diharapkan kerjasama dan dukungan antara Yuasa Battery dan retailer akan terjalin semakin kuat dan kokoh. Sehingga dengan adanya sinergi yang terjalin dapat memberikan layanan terbaik untuk para pengguna produk Yuasa Battery, dan tentunya kemajuan serta kesuksesan untuk semua pihak.